Paket
Bulan Madu Lombok durasi 3 hari 2 malam
Paket
Bulan Madu Lombok ini di rancang bagi pasangan yang
ingin berbulan madu ke pulau Lombok dengan durasi 3
hari dua malam, Paket bulan madu Lombok ini adalah
paket bulan madu yang agak santai hanya berkunjung
ke Gili selebihnya bersantai dan menikmati fasilitas
hotel. Pasangan bulan madu bisa memesan paket Bulan
madu dengan durasi yang padat atau hanya bersantai
ke pantai pantai di pulau Lombok. Paket bulan madu
Lombok juga bisa di kemas ke tempat-tempat yang
terpopuler di luar program ini. Jika anda ingin
membuat paket Bulan madu Lombok yang berbeda kami
siap membantu. Sangat di rekomendasikan untuk
memilih tempat menginap di daerah Senggigi, untuk
daerah Gili memerlukan budget yang lebih tinggi dari
daerah Senggigi.
Silahkan
email kami ke
reservations@lomboktravelagent.com untuk
informasi atau pemesanan paket bulan madu Lombok
Paket Bulan Madu Lombok : |
Hari 1: Jemput Airport Lombok - Transfer Hotel (
L, D )
Hari 2: Hotel - Gili Trawangan tour
( B, L, D )
Hari 3: Hotel - Transfer ke Airport Lombok - kembali pulang
( B, L )
Penjelasan Paket Bulan Madu : |
Hari 1:
Lombok Airport - Transfer Hotel
Crew kami akan menunggu kedatangan dan menyambut di
bandara international Lombok, di mana paging name (
papan nama ) di siapkan di pintu kedatangan untuk
memudahkan menemukan crew kami, kemudian transfer ke
hotel sembari di jelaskan program apa yang akan di
lakukan esok harinya serta perkenalan crew kami dan
penjelasan singkat mengenai pulau Lombok, check in
di hotel, welcome drink, menikmati fasilitas hotel
dan istirahat. Jika kedatangan siang kita bisa
sempatkan untuk mencoba makanan khas Lombok yaitu
Ayam Taliwang sebelum check in hotel, makan malam
kita sajikan di pinggir pantai di seafood restaurant
dareah Senggigi.
Hari 2: Hotel - Gili Trawangan tour
Crew kami akan melakukan penjemputan sesuai
kesepakatan setelah sarapan untuk menuju pelabuhan
Nipah, dalam perjalanan anda akan berkesempatan
menyaksikan keindahan pesisir pantai daerah bagian
Utara Senggigi yang di penuhi deretan kelapa serta
pantai yang berpasir putih, deretan pulau Gili dari
kejauhan serta perbukitan yang indah dalam
perjalanan, sekitar 30 menit kita akan tiba di panai
Nipah di mana perahu kita sudah menunggu untuk
melanjutkan perjalanan ke pulau Gili, dari pantai
Nipah ke Pulau Gili kita akan melakukan melakukan
perjalanan dengan perahu sekitar 60 menit. Setibanya
di Gili Trawangan para peserta akan di berikan waktu
untuk berkeliling pulau dengan Sepeda,
berjalan-jalan di pinggir pantai atau langsung
Snorkeling yang di kawal oleh pemandu dan perahu.
Setelah
puas kita akan melakukan penyebrangan ke Gili Meno,
di sini para peserta akan di ajak ke rumah ikan
untuk snorkeling, para peserta akan mendapatkan
petualangan yang berbeda, snorkeling sembari memberi
makan ikan, berphoto dengan ribuan ikan akan
memberikan pengalaman tersendiri, terkadang kita
akan di datangi oleh penyu yang banyak ada di
sekitar pulau Gili. Makan siang akan di sajikan di
Gili Meno sembari beristirahat menikmati angin
pantai. Setelan cukup beristirahat kita akan menuju
Gili Air untuk jalan-jalan, snorkeling juga bisa di
lakukan di Gili Air, kiat kembali ke hotel sebelum
sore untuk spa treatment bagi pasangan, agar pegal
selama snorkeling hilang kemudian malam harinya
Candle light dinner akan di siapkan di pinggir
pantai dengan suasanana romantis,
Hari 3: Hotel - Airport - kembali pulang
Pada hari ketiga anda bisa beristirahat sambil
menunggu jadwal check out, crew kamia kan
menunggu di lobby untuk proses pengantaran ke
bandara International Lombok, dalam perjalanan ke
airport kita bisa singgah makan siang di Lesehan
menikmati ayam bakar, ikan bakar dan masakan khas
Lombok lainnya, berbelanja camilan dodol rumput laut
dll, kemudian transfer ke airport untuk berangkat
pulang ke rumah tercinta.
Photo Gallery:
  
  
  
  
Harga on request full board atau half board.
Harga
sudah termasuk:
1. 2 malam menginap di kamar romantis Superior room
( Puri Mas Boutique resort )
2. Daily American breakfast
3. Welcome drink
4. Government Tax & Service
5. 2x tour sesuai program
6. Luxury Spa Treatments untuk couple: Feminine
Body Spa untuk cewek & Sea Salt Glow untuk
cowok
7. Romantic Candle Light Dinner untuk couple.
8. Seafood Banquet – Menu pilihan:
- Lobster Bisque
- Prawn & Avocado Cocktail
- Lobster, Jumbo Prawns, Calamari, & Fresh Fish
Steamed Rice or French fries
Green Salad or Fresh Vegetables
Cheesecake & Exotic Tropical Fruits
9. Penjemputan in / our airport
Harga belum termasuk:
- Tiket pesawat, airport tax
- Mini bar, soft drink, laundry
- Tips dan keperluan pribadi
lainnya
- Travel insurance
Untuk reservasi tour ini, silahkan
hubungi kami via email ke
reservations@lomboktravelagent.com,
sertakan tanggal dan jumlah peserta. |